Monitoring dan Evaluasi Inovasi Kelurahan Tahap I

Pelaksanaan Monev Inovasi Kelurahan Tahun 2019  tingkat Kecamatan Pontianak Tenggara dilaksanakan selama 4 Bulan, dimulai dengan Bulan Juli sampai dengan selesai. Tim terdiri dari seluruh ASN Kecamatan Pontianak Tenggara, dengan jadwal sebagai berikut:

  1. Tanggal 16 Juli 2019 Kelurahan Bangka Belitung Darat
  2. Tanggal 17 Juli 2019 Kelurahan Bangka Belitung Laut
  3. Tanggal 18 Juli 2019 Kelurahan Bansir Darat
  4. Tanggal 19 Juli 2019 Kelurahan Bansir Laut
  1. Kelurahan Bangka Belitung Darat
  • Rencana Inovasi yang dilaksanakan adalah tanaman TOGA di pekarangan Kantor Kelurahan Bangka Belitung Darat , yang akan dikelola oleh Ibu-ibu PKK Kelurahan Bangka Belitung Darat.
  • Untuk tahap ini masih belum di lakukan persiapan pelaksanaan inovasi tersebut ( 0%)
  1. Kelurahan Bangka Belitung Laut
  • Inovasi yang dilaksanakan adalah taman Bermain Anak-Anak Halaman  Kantor Kelurahan Bangka Belitung Laut
  • Bangunan/ perosotan sudah dikerjakan dan sudah dimanfaatkan oleh anak-anak sekitar tempat tinggal (80%)
  1. Kelurahan Bansir Darat
  • Inovasi Kelurahan Bansir Darat adalah KAMPUNG KU BERSERI guna Menata Lingkungan kampung supaya indah rapi tertata, menjadikan pekarangan yang bermanfaat yang berlokasi di Jl. Parit H. Husin II  Ujung Gg. Suryadi RT 2 RW 08 dan RT 3 RW 08.
  • Untuk tahap sampai dengan sekarang sudah ada tanaman yang ada di lokasi dimaksud.(70%)
  1. Kelurahan Bansir Laut
  • Inovasi Kelurahan Bansir Laut  adalah pembuatan Patung/Icon Caping di Kampung Mendawai. Kegiatan inovasi ini merupakan inovasi lanjutan yang dilaksanakan tahun sebelumnya yaitu Kampung Caping Mendawai.
  • Untuk tahap ini , kegiatan inovasi belum dilaksanakan (0%).(La)

Share this post